iPhone - Mengambil foto dan video

background image

Mengambil foto dan video

Untuk membuka Kamera dengan cepat saat iPhone dikunci, tekan tombol Rumah atau tombol
Nyala/Mati, lalu seret ke atas.

Mengambil foto: Pastikan tombol Kamera/Video diatur ke , lalu arahkan iPhone dan ketuk

.

Anda juga dapat mengambil foto dengan menekan tombol volume naik.
Merekam video: Geser tombol Kamera/Video ke , lalu ketuk

untuk memulai atau

menghentikan rekaman, atau tekan tombol volume naik.

Saat Anda mengambil foto atau mulai merekam video, iPhone akan mengeluarkan bunyi bidikan
kamera. Anda dapat mengontrol volume dengan tombol volume atau tombol Dering/Hening.

Catatan: Di beberapa wilayah, bunyi bidikan kamera tidak dapat dimatikan menggunakan
tombol Dering/Hening.

Persegi panjang akan muncul dengan cepat ke area fokus bidikan kamera dan mengatur
pencahayaan. Saat Anda memotret orang, iPhone 4S menggunakan deteksi wajah untuk fokus
pada wajah yang paling menonjol dan pencahayaan seimbang hingga 10 wajah secara otomatis .
Persegi panjang muncul untuk tiap wajah yang terdeteksi.

Memperbesar atau memperkecil

Jepit layar (kamera utama, hanya pada mode kamera).

Menyalakan grid

Ketuk Pilihan.

Mengatur fokus dan pencahayaan

Ketuk orang atau objek pada layar. (Deteksi wajah dimatikan sementara)

Mengunci fokus dan pencahayaan

Sentuh dan tahan layar sampai persegi panjang bergerak. Gembok AE/AF
muncul pada layar, dan fokus dan pencahayaan tetap terkunci sampai Anda
mengetuk layar lagi.

Mengambil gambar layar

Tekan dan lepaskan tombol Nyala/Mati dan tombol Rumah secara
bersamaan. Gambar layar akan ditambahkan ke album Rol Kamera.